7 Rekomendasi Lemari 3 Pintu Sliding Keren untuk Hunian Kamu

rekomendasi lemari 3 pintu sliding

Apakah kamu sedang mencari preferensi lemari sliding 3 pintu? Atau kamu sedang mencari rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang keren? Untuk urusan rekomendasi lemari 3 pintu sliding, kamu tenang saja, karena penulis sudah mengumpulkan 7 lemari keren yang bisa digeser!

Rekomendasi lemari pakaian sliding yang sudah penulis himpun di bawah ini ada berbagai macam ukuran dan desain. Jadi, kamu bisa pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan kamu. Yup, mulai dari lemari besi sliding hingga lemari kaca 3 pintu sliding, pokoknya ada!

7 Rekomendasi Lemari 3 Pintu Sliding Keren untuk Hunian Kamu

Apakah kamu pernah bertanya, ”Lemari sliding itu apa?” Kalau pernah, jadi begini jawabannya. Lemari sliding adalah lemari yang menggunakan sistem geser pada pintu. Dengan kata lain, saat kamu hendak membuka pintu lemarinya, kamu hanya perlu menggeser pintunya.

Lalu, berapa ukuran lemari 3 pintu sliding? Nah, untuk ukurannya itu bermacam-macam. Daripada kamu penasaran, yuk, langsung saja simak ulasannya di bawah ini!

Lemari 3P SS004 by F2C Furniture

Rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang pertama adalah Lemari 3P SS004 dari F2C Furniture. Lemari ini merupakan produk import yang memiliki kualitas premium. Hal ini karena lemari ini menggunakan bahan plat besi premium. Dengan begitu, lemari ini jadi super kokoh dan tahan lama.

Kalau kamu membutuhkan lemari dengan storage yang banyak, lemari ini dapat memenuhi kebutuhan kamu. Selain itu, lemari ini juga memiliki tempat penyimpanan yang luas. So, dengan begitu, kamu bisa menyimpan baju-baju kamu dengan rapi dan aman.

Oh iya, rekomendasi lemari 3 pintu sliding ini ada ruang gantung yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan dress atau gamis. Lalu, ada juga laci dan brangkas, lho! Nah, kedua fitur tersebut tentunya dapat membantu dalam menyimpan aksesoris kesayangan kamu. Untuk ukuran Lemari 3P SS004 ini yaitu 120 x 50 x 185 cm. Nah, kalau kamu tertarik dengan lemari yang satu ini, kamu bisa pesan melalui www.f2cfurniture.com.

IKEA KLEPPSTAD

Rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang satu ini merupakan dari merk IKEA. Untuk nama produk lemari 3 pintu sliding ini yaitu IKEA KEPPSTAD. Lemari ini desainnya didominasi warna putih yang minimalis. Untuk bahannya sendiri, lemari ini terbuat dari material particle board yang memiliki kualitas tinggi.

Oh iya, kamu juga nggak perlu khawatir untuk perawatannya karena lemari ini mudah sekali dibersihkan. Lemari ini merupakan lemari yang cukup fungsional karena memiliki tempat penyimpanan yang cukup lengkap. Yup, lemari ini terdapat area untuk baju yang digantung dan area untuk baju yang dilipat.

Homking Lemari Sliding 3 Pintu HPL

Produk ini memiliki cermin kaca yang luar biasa lebar sehingga kamu dapat betah bercermin berlama-lama. Lemari ini juga termasuk mudah dibersihkan. Oh iya, lemari ini terdapat laci kecil di dalam lemari yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan aksesoris kesayangan kamu.

Sebagai informasi, rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang satu ini memang didesain dengan memiliki banyak area untuk baju yang digantung. Jadi, cocok banget untuk kamu yang membutuhkan lemari dengan area gantung yang banyak. Oh iya, area gantung ini bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan segala pakaian yang memerlukan digantung. Contohnya seperti dress, jilbab, gamis, jas, blazer, dan lain sebagainya.

Adapun bahan utama dari Homking Lemari Sliding 3 Pintu HPL ini yaitu MDF board dengan finishing HPL. Dengan begitu, lemari ini dapat tahan terhadap debu. So, nggak heran kalau lemari ini tergolong mudah dibersihkan. Oh iya, untuk dimensi ukuran pada lemari ini yaitu 180 x 200 x 600 cm. Sekadar informasi, lemari ini belum dirakit. Jadi, kamu harus merakitnya dahulu sebelum digunakan.

Baca Juga  Rekomendasi Kitchen Set Minimalis Terbaik untuk Hunian Kamu

Lemari Pakaian HPL + Sliding 3 Pintu Putih Glossy

Rekomendasi lemari 3 pintu sliding berikutnya datang dari ini Lemari Pakaian HPL dengan warna putih glossy. Lemari ini terdapat cermin kaca yang bisa kamu manfaatkan untuk mencoba outfit yang kamu suka. Selain itu lemari ini juga cocok untuk menambah nilai estetika di kamar kamu.

Oh iya, lemari ini merupakan buatan Produsen Interior Design yang menampilkan kesan mewah dan elegan. Untuk bahan lemari 3 pintu sliding yang satu ini yaitu terbuat dari MDF dengan tebal 16 mm. Lalu, untuk ukuran lemari 3 pintu ini yaitu lebarnya 180 cm, tinggi 200 cm, dan luas 60 cm.

Lemari Pakaian Full Gantung Pintu 3 Sliding Kaca Polos

Apakah kamu sedang mencari lemari pakaian sliding 3 pintu yang full gantung? Nah, rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang satu ini adalah jawabannya! Yup, lemari ini sangat ideal untuk kebutuhan menyimpan pakaian yang digantung.

Lemari ini didesain dengan menawarkan kaca polos yang cukup elegan. Untuk bahan lemari pakaian full gantung ini yaitu terbuat dari bahan kayu MDF dengan finishing paper sett. Oh iya, lemari ini memiliki ukuran dengan tinggi 200 cm, panjang 200 cm, dan lebar 50 cm.

Oh iya sebagai informasi saja, nih, barang ini nggak bisa dipesan secara langung, alias kamu harus Pre Order (PO) dulu. Untuk tenggat waktu Pre Order-nya seendiri kurang lebih 7 hari. Setelah itu, barulah barang dikirim ke rumah kamu.

Lemari Pakaian Jati Sliding 3 Pintu + Kaca

Rekomendasi lemari 3 pintu sliding selanjutnya adalah Lemari Pakaian Jati Sliding 3 Pintung dengan cermin kaca. Lemari ini menawarkan desain minimalis yang elegan sehingga cocok banget untuk mempercantik kamar kesayangan kamu.

Lemari 3 pintu sliding yang fungsional ini terbuat dari material kayu jati. Jadi, untuk ketahanan dan kekokohannyya nggak diragukan lagi. Selain itu, kamu bisa menyesuaikan finishing yang kamu mau dengan natural teak finishing.

Selain itu, kamu juga dapat request warna, desain, dan ukuran yang sesuai dengan keinginan kamu. Menarik, bukan? Oh iya, sebelum request, pastikan kamu sudah memiliki preferensi atau contohnya terlebih dahulu, ya.

Lemari Pakaian 3 Pintu Full Kaca Blocteak tebal

Rekomendasi lemari 3 pintu sliding yang terakhir yaitu ada Lemari Sliding Pakaian 3 Pintu Full Kaca  Blocteak Tebal.  Lemari ini merupakan pilihan yang tepat kalau kamu menginginkan lemari yang menampilkan kesan mewah, elegan, dan minimalis. Untuk ukuran lemari pakaian 3 pintu ini yaitu 157 x 60 x 205 cm.

Bahan rangka lemari 3 pintu sliding yang satu ini terbuat dari kayu akasia yang tahan terhadap air, lho. Selain itu, lemari ini memiliki ketebalan yang cukup ideal 9 mili. Oh iya, untuk warna lemari ini hanya tersedia warna putih dengan finishing melamin glossy.

Nah, seperti itulah artikel dengan judul 7 Rekomendasi Lemari 3 Pintu Sliding Keren untuk Hunian Kamu. Semoga informasi di atas dapat membantu kamu dalam mencari preferensi lemari 3 pintu sliding. Meskipun banyak pilihan lemari, tetapi tetap pastikan pilih lemari yang sesuai dengan kebutuhan kamu, ya. Dengan begitu, manfaat dari lemari yang kamu pilih dapat kamu rasakan secara optimal.


Baca Juga:

Rate this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

WeCreativez WhatsApp Support
Custom Furniture | Paket Get Married | Cabinet Serbaguna | Meja Makan | Rak Serbaguna | Meja Serbaguna | Buffet TV | Meja Rias | Kursi | Lemari Serbaguna, Tanyakan apa saja kepada saya!
👋 Hai, ada yang bisa Furnia bantu ?