9 Pilihan Model Kursi Kayu Minimalis Modern Untuk Hunian

Di pasaran, terdapat banyak model kursi kayu. Mulai dari model tradisional hingga model kursi kayu minimalis modern. Berbicara mengenai kursi bergaya minimalis modern ini memang sedang trendi. Desainnya yang kekinian, dapat memberikan kesan mempesona bagi rumah.
Sebenarnya rumah terasa kurang lengkap apabila tidak ada kursi di dalamnya, seperti ada yang kurang. Terebih lagi jika rumah sering kedatangan tamu atau memiliki kebiasaan berkumpul bersama keluarga. Pastinya, kehadiran kursi ini sangat kita perlukan.
Untuk melengkapi hunian dengan kursi, ada baiknya kamu perhatikan terlebih dahulu 9 pilihan model kursi di bawah ini. Siapa tahu, ada salah satu kursi yang dapat memikat hatimu.
Kursi Tamu Minimalis Modern Premium
Pilihan model yang pertama ada kursi tamu minimalis premium. Label premium ini karena datang dari penggunaan bahan yang terbaik dan unggulan. Ada pun untuk pilihan kualitas bahan, biasanya terdapat kayu grade A, B, dan C.
Pastinya dengan adanya pilihan bahan atau material yang lebih bervariatif, akan mempengaruhi dalam penentuan harganya. Jadi, kita bisa memilih kursi kayu minimalis modern premium berdasarkan dengan budget yang kita miliki. Cukup menyenangkan, bukan?
Karena memiliki kualitas premium, umumnya memiliki kelembutan pada warnanya sehingga tampak natural dan manis.
Kursi Jati Jepara Minimalis Modern
Selain terkenal sebagai Kota Ukir, Jepara juga terkenal sebagai kota penghasil produk furniture kayu terbaik. Kursi kayu minimalis modern yang satu ini memiliki berbagai variasi ukiran yang tentunya khas Jepara. Karena banyak variasi, kamu bisa memilih salah satunya sesuai dengan selera.
Lalu, untuk penggunaan bahannya terbuat dari kayu jati yang bermutu sehingga anti rayap dan anti lapuk. Bahkan, tentunya kokoh dan kuat. Untuk finishing pada model ini biasanya menggunakan finishing natural. Jadi, dapat memiliki daya tarik tersendiri.
Papillon Lounge Chair Kursi Jengki
Pada model kursi kayu minimalis modern yang satu ini menggunakan material kayu daur ulang dna kayu jati yang sudah tua. Dengan begitu, bisa kita katakan lebih ramah lingkungan, tetapi tetap memiliki mutu yang baik.
Lalu, Papillon Lounge Chair Kursi Jengki umumnya memiliki desain bergaya Scandinavian. Jadi, dapat memberikan kesan minimalis dan modern-nya. Selain itu, juga dapat memeberikan kesan rapi dan clean pada ruangan.
Kursi Kayu Minimalis Modern Untuk Santai
Kursi kayu minimalis modern yang satu ini cocok banget untuk bersantai atau untuk sekadar melepas penat. Umumnya, kursi ini terbuat dari bahan kayu jati dengan mutu yang baik. Jadi, kamu tidak perlu khawatir terhadap ketahananan, karena sudah pasti kokoh dan kuat.
Dengan memiliki sandaran pungung yang panjangnya ideal, menjadikan kursi ini memberikan kenyamanan yang sangat baik. Bikin kepala lebih relaks ketika bersandar. Lalu, kursi ini memiliki model yang unik, sehingga bisa banget untuk mempercantik eksterior. Kenapa eksterior? Karena kursi santai ini lebih cocok jika kita tempatkan di luar ruangan.
Kursi Kayu Dengan Warna Pastel
Model kursi kayu minimalis modern berikutnya yaitu dengan memiliki sentuhan warna pastel. Kesan menyenangkan dari warna pastel ini membuat ruangan tampak lebih ceria, berwarna, dan cerah. Bahkan, dapat memberikan kesan hangat untuk warna-warna pastel tertentu seperti warna kuning kunyi dan krem.
Ada banyak pilihan material yang biasanya digunakan. Namun, kamu bisa memilih kursi yang terbuat dari kayu akasia jika ingin mudah dalam perawatannya. Jenis kayu akasia ini memiliki sifat yang tidak mudah terkena jamur dan pastinya tahan terhadap lembab.
Kursi Kayu Minimalis Rotan
Pada model kursi kayu minimalis modern yang satu ini merupakan kombinasi antara kayu dan rotan. Kedua material tersebut menjadi satu-kesatuan menciptakan desain yang cukup unik. Cocok untuk kamu jadikan pilihan.
Selain itu, kursi ini dapat kamu letakkan di berbagai ruangan, seperti ruang tamu, ruang TV, hingga ruang keluarga. Bahkan, kursi ini juga cocok untuk kamu letakan di berbagai mcam konsep ruangan. Baik itu konsep minimalis, kontemporer, maupun konsep tradisional.
Umumnya, jenis kayu yang menjadi kombinasinya yaitu kayu jenis sonokeling atau merbau. Hal ini karena kedus jenis kayu tersebut memiliki bobot yang ringan dan cukup solid. Jadi, dapat cocok dan klop jika berkolaborasi dengan material rotan.
Kursi Bar Kayu Minimalis Untuk Dapur
Kursi ini bisa kamu jumpai di kafe, restoran atau bar. Dengan menampilkan visual yang santai, kursi kayu minimalis modern ini dapat memberikan kesan yang menarik pada dapur. Jika kamu ingin memiliki dapur dengan nuansa yang lebih chill, kamu bisa menggunakan kursi ini. Namun, dalam penggunaannya, pastikan dapur kamu juga menerapkan konsep bar. Tujuannya agar visual dapur lebih sempurna.
Ada pun material kayu yang kursi ini gunakan biasanya yaitu kayu nyatoh, trembesi, dan jati Belanda. Ketiga jenis kayu tersebut memiliki sifat serat yang halus dan licin pada permukaannya. Dengan begitu, dapat mengoptimalkan nuansa dapur yang indah dan santai.
Model Kursi Kayu Teras
Model kursi kayu teras ini termasuk ke dalam kategori kursi santai. Jadi, lebih cocok jika kita tempatkan di luar ruangan. Lalu, kursi kayu minimalis modern untuk teras ini biasanya memiliki fitur bantalan yang empuk. Dengan begitu, terasa lebih nyaman saat digunakan.
Ada pun untuk variasi desain bantalannya, umumnya memiliki dua macam yaitu yang bermotif dan yang polos. Kamu bisa memilih salah satu variasi desainnya berdasarkan selera. Kemudian, pada model kursi ini biasanya memiliki rancangan sandaran yang aman bagi punggung dan pinggang.
Kursi Kayu untuk Anak-Anak
Terakhir, terdapat model kursi kayu minimalis modern yang khusus untuk anak-anak. Kursi ini dapat digunakan untuk anak-anak usia 2 sampai dengan 5 tahun. Dengan adanya kursi ini dapat melatih si kecil untuk duduk mandiri di kursi tanpa khawatir si kecil terjatuh.
Pada kursi ini umumnya memiliki kerangka kayu yang kuat dan kokoh. Dengan demikian, dapat meberikan rasa nyaman dan sesuai dengan tubuh si kecil. Kemudian, pada kursi kayu untuk anak-anak ini memiliki berbagi varian warna yang menarik. Bahkan, terkadang juga terdapat motif karakter anak yang menarik perhatian.
Referensi Tempat Jual Kursi Kayu Minimalis Modern
Apabila kamu tertarik pada salah satu atau beberapa model di atas, kamu bisa membelinya di F2C Furniture. Yang mana saat ini showroom-nya sudah tersebar di berbagai kota di Indonesia. Kota-kota tersebut di antaranya yaitu Manado, kota-kota di Bali, Samarinda, Balikpapan, Palangkaraya, dan Makassar.
Untuk harga yang F2C Furniture tawarkan pastinya terjangkau dan bersaing. Selain itu, jika beruntung, kamu bisa mendapatkan promo dengan harga yang sangat terjangakau. Jadi, tidak bikin dompet jebol. Namun, biarpun terjangkau, kualitasnya tetap jempolan, mutu import premium. Hal ini karena produk yang F2C Furniture buat dikerjakan oleh tim yang professional dan berpengalamaan.
Selain itu, produk yang dibuat dari pabrik sendiri ini menawarkan desain yang kece dan kekinian. Dengan begitu, bisa memberikan kesan indah bagi hunian. Ada pun untuk gaya yang F2C Furniture hadirkan yaitu kontemporer, modern, minimalis, tradisional, dan masih banyak lagi.
Demikian informasi mengenai 9 model kursi kayu minimalis modern yang bisa mempercatik rumah kamu. Pada dasarnya kursi memiliki peran sebagai furniture yang dapat memberikan kenyamanan saat duduk. Namun, tidak ada salahnya juga memilih kursi yang sesuai dengan konsep hunian. Semoga informasi di atas dapat memberikan inspirasi untuk kamu.